Perbaiki Dirimu Jika Menginginkan Jodoh Yang Baik Untuk Mu

Lifestyle118 Views

Jodoh adalah seseorang yang akan menemani hidup anda baik di saat suka ataupun duka, untuk itu anda harus memilih jodoh yang baik untuk didunia dan di akhirat kelak.

Memilih jodoh yang baik adalah hal yang sangat penting di dalam hidup ini, karena itu hanya satu kali dalam seumur hidup.

Memang terkadang ada sebagian orang yang memiliki beberapa orang suami ataupun banyak istri, tapi saya yakin sekali bahwa itu semua bukanlah kemauan mereka.

Saya percaya bahwa jodoh yang baik hanya untuk orang yang baik pula.

Misalnya anda seorang yang hobi keluar malam, kemungkinan besar juga akan menemukan jodoh orang yang juga suka keluar malam.

Begitu juga dengan sebaliknya, jika anda sering pergi ke tempat beribadah, kemungkinan besar anda juga akan menemukan jodoh di tempat ibadah tersebut.

Apakah Anda Sudah Mempunyai Pacar Atau Kekasih ?

Jika belum, sekarang saatnya untuk anda memperbaiki diri, baik dalam beribadah kepada Allah maupun dalam bergaul, agar anda menemukan jodoh yang terbaik di dunia dan di akhirat.

Mungkin anda pernah disakiti atau ditinggalkan oleh kekasih, namun percayalah, dia bukanlah jodoh yang terbaik untuk menemani anda samapai di hari tua.

Anda tidak boleh putus asa ataupun kecewa, tugas anda hanya berdoa dan selalu memperbaiki diri.

Mungkin selama ini ada kesalahan-kesalahan yang sudah anda lakukan, baik itu merugikan diri anda sendiri ataupun orang lain.

Jodoh memang sudah di atur oleh Allah, namun tidak ada salahnya kita berusaha untuk menemukan yang terbaik.

Tidak ada usaha di dunia ini yang sia-sia, begitupun dengan usaha menemukan jodoh yang baik akhlak dan agamanya.

Untuk mendapatkan jodoh yang terbaik, sebaiknya anda perhatikan akhlak dia terlebih dulu, orang yang baik akan memiliki akhlak yang baik pula.

Dalam memilih jodoh, harta tidak lah penting, anda hanya cukup memiliki suami yang bertanggung jawab terhadap istri, atau istri yang bertanggung jawab terhadap suami.

Sebelum memutuskan untuk melanjutkan ke pernikahan, sebaiknya kenali semua sifat dia lebih dulu, baik yang baik maupun yang buruk.

perpisahan bisa saja terjadi karena sifat yang buruk, misalnya pejudi atau suka minum minuman keras.

Orang yang suka berjudi ataupun minum minuman keras, sebaiknya anda berfikir dua kali untuk menikah dengan dia, kecuali anda dengan sangat yakin bisa merubah sifat buruknya.

Kesalahan dalam memilih jodoh bukan hanya menyengsarakan anda, tapi juga berdampak pada anak-anak anda nantinya.

Apalagi anda bercerai dengan suami atau istri, tentunya anak-anak anda akan memiliki orang tua tiri, kecuali anda dan suami anda memutuskan untuk tidak menikah lagi.

Menyesal dikemudin hari tidak akan ada gunanya dan tidak akan mengembalikan keadaan.

Terima kasih, semoga bermanfaat