Mengenal Kucing Himalaya, Penampilan Dan Sifatnya

Kucing200 Views

Sebagai pecinta kucing pastinya kita tidak asing lagi dengan yang namanya kucing himalaya, tapi apakah anda sudah mengetahui apa sih yang membuat kucing himalaya ini menjadi favorite oleh pecinta kucing selain kucing anggora.

Meskipun nama kucing ini himalaya, namun nama himalaya tersebut bukan di ambil dari nama pegunungan himalaya, melainkan di ambil dari nama kelinci himalaya, karena kucing himalaya dan kelinci himalaya pewarnaan bulu mereka sangat mirip.

Kucing Himalaya

Apa Itu Kucing Himalaya ?

Himalaya sebenarnya juga bukan jenis khusus yang terpisah, melainkan mereka merupakan variasi dari kucing persia yang di dapatkan dari hasil perkawinan silang kucing persia dan kucing siam.

Pada tahun 1980 an beberapa pihak pecinta kucing di seluruh dunia memiliki perbedaan pendapat mengenai kucing himalaya ini, apakah di pisah menjadi jenis kucing tersendiri atau masih tetap jenis persia, hingga pada akhirnya diputuskanlah menjadi kucing persia himalaya.

Lalu Pendapat Anda Sendiri Bagaimana ?

Apakah sama dengan pendapat di atas.

Ciri-Ciri Kucing Himalaya

Seperti yang kami sebutkan di atas, kucing himalaya merupakan keturunan langsung dari kucing persia dan kucing siam, hasilnya mereka memiliki tubuh khas seperti kucing persia kebanyakan, dengan warna color point yang di ambil dari kucing siam.

Selain dengan khas warna color point, kucing persia himalaya juga memiliki ciri-ciri sebagai berikut.

  1. Agresif Dibandingkan Kucing Persia Yang Lannya
  2. Memiliki Tubuh Sedikit Lebih Panjang

Apa Sih Warna Color Point Itu ?

Warna color point adalah warna yang memiliki ciri khas, yaitu berwarna putih atau pucat pada tubuhnya, dengan warna yang mencolok lebih gelap pada bagian ujungnya, ujung yang di maksut adalah pada ke 4 ujung kaki, ujung wajah dan ujung ekor pada si kucing.

Warna bulu pada kucing himalaya juga beragam lho, bukan hanya sekilas hitam dan putih saja, namun juga adala memiliki warna color point yang lain seperti orange, abu-abu dan coklat.

Karena himalaya merupakan jenis kucing turunan persia, secara bentuk dia juga mengikuti kucing persia.

Standart tubuh himalaya adalah memiliki tubuh seperti khas persia, yaitu memiliki tubuh yang panjang besar dengan kaki yang tidak terlalu panjang, sehingga bentuk ini di sebut dengan kobi.

Perbedaan yang paling mencolok antara himalaya dan siam terdapat pada bulunya, sebagaimana yang kita ketahui bahwa bulu kucing persia panjang dan lebat sedangkan kucing siam memiliki bulu yang pendek.

Himalaya memiliki wajah seperti kucing persia pada umumnya, namun di bagi dengan 2 versi wajah yang khas, yaitu hidung pesek dan hidung lebih mancung.

Sifat Kucing Himalaya

Sifat kucing memang bervariasi di setiap individu dan juga tergantung bagaimana dia di besarkan, namun secara umum kucing persia himalaya memiliki sifat campuran antara kucing persia dan kucing siam.

Kebanyakan sifat kucing persia adalah penyayang, santai, kalam, serta jinak, namun kucing persia itu di kenal sebagai kucing yang tidak terlalu aktif dibandingkan dengan jenis kucing lainnya.

Sementara sifat kucing siam itu lebih aktif, terkenal bawel dan lebih suka bermain.

Karena membawa sifat dari kucing siam, kucing himalaya cenderung lebih bawel dari pada jenis kucing persia yang lain.

Mungkin itu saja pengenalan dari persia himalaya, semoga bermanfaat. Silahkan baca majalah kucing yang lain ya.